Thursday, September 3, 2015

Tips Menjaga Jantung Kita Dengan Pola Hidup Sehat

Tips Menjaga Jantung Kita Dengan Pola Hidup Sehat

Tips Menjaga Jantung Kita Dengan Pola Hidup Sehat


Tips Menjaga Jantung Kita Dengan Pola Hidup Sehat - Menjaga kesehatan jantung memang sangat penting di lakukan karena jantung kitalah penentu hidup kita apa jadinya apabila apabila jantung yang kita miliki hanya satu sudah mengalami gangguan yang di sebabkan kita menjalani pola hidup yang kurang sehat.

Pola hidup yang sehat akan membantu jantung lebih sehat. Bila kita melakukan pola hidup yang sehat dengan teratur dapat dipastikan resiko serangan jantung akan semakin kecil. Berikut ini adalah beberapa pola hidup sehat yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan jantung:

1. Berhenti merokok ~ Merokok dapat meningkatkan resiko terjadinya serangan jantung pada seseorang. Berdasarkan penelitian, 20% kematian akibat serangan jantung dipicu oleh kebiasaan merokok seseorang. Resiko ini tidak hanya dialami oleh perokok aktif tapi juga perokok pasif. Karena itu pastikan Anda selalu terhindar dari asap rokok untuk menjaga kesehatan jantung Anda.


2. Tidur secukupnya ~ Berdasarkan penelitian, orang yang sering kurang tidur dapat beresiko mengalami kerusakan pada jantung mereka dan memiliki resiko lebih besar mengalami serangan jantung dibandingkan orang yang tidurnya cukup. Tidurlah sekitar 6 – 8 jam per hari agar tubuh dapat memulihkan diri.


3. Olah raga secara teratur ~ Bila sebelumnya Anda tidak berolah raga, maka mulai sekarang Anda perlu berolah raga dengan teratur. Mulailah dengan olah raga yang ringan seperti; berjalan kaki, bersepeda santai, dan olah raga ringan lainnya. Jangan memaksakan diri melakukan olah raga berat. Bila diperlukan, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter tentang olah raga yang paling cocok untuk Anda.



Tips Menjaga Jantung Kita Dengan Pola Hidup Sehat

No comments:

Post a Comment